Pengertian Buku Daras - Petir Fenomenal
Headlines News :
Home » » Pengertian Buku Daras

Pengertian Buku Daras

Ditulis Oleh Joy Johari pada Selasa, 11 Juni 2013 | 11.26

Pengertian Buku Daras . Banyak orang belum paham tentang buku daras. Secara etimologi, kata daras berasal dari kata bahasa Arab dars yang artinya pelajaran. Kita sering mendengar kata dars awal atau dars tsani yang artinya pelajaran pertama atau pelajaran kedua, yang lebih terkenal dengan bab atau bagian. Bab atau bagian itu merupakan satu pokok bahasan dalam suatu pelajaran. Dengan demikian, yang dimaksud buku daras di sini ialah buku-buku selain karya sastra, buku populer, biografi, terbitan pemerintah, dan lain-lain, tetapi buku pelajaran yang bisa dipelajari di sekolah-sekolah dan perguruan tinggi. Buku-buku tersebut biasa ditulis sesuai kurikulum, silabus, dan satuan acara perkuliahan.
Ada beberapa tahapan yang harus dilalui dalam membuat buku daras. Pertama, menentukan tujuan; kedua, membuat silabus; ketiga, membuat kerangka karangan; keempat, mengumpulkan bahan tulisan; kelima, menulis; keenam, merevisi; ketujuh, mengedit; kedelapan, membuat dami atau draf; dan kesembilan, mengajukan ke penerbit. Untuk tahapan menulis dapat dibaca di sini.
Sumber : Jauhari, Hari.(2013). Terampil Mengarang. Bandung : Nuansa Cendekia (hal. 170).
Share this article :

Diposting Oleh : Joy Johari ~ http://petir-fenomenal.blogspot.com/

Artikel Pengertian Buku Daras ini diposting oleh Joy Johari pada hari Selasa, 11 Juni 2013. Terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat Anda sampaikan melalui kotak komentar. Semoga Artikel Pengertian Buku Daras ini bermanfaat.

Silahkan Klik Untuk Memasang Widget Ini!

1 komentar:

Terima kasih atas kunjungan Anda semoga bermanfaat. Silahkan tinggalkan komentar, mohon jangan mencantumkan link live atau spam ! Berkomentarlah dengan bahasa yang santun !

http://petir-fenomenal.blogspot.com/p/pesan-kalakat-dimsum-serang.html
Banner santri

HIKMAH

Artikel Paling Sering Dibaca Pengunjung

Recommended Post Slide Out For Blogger

Total Tayangan Halaman

Komentar Teranyar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Petir Fenomenal - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Redesign by Petir Fenomenal