Jumat, 15 Maret 2013

Cara Mencantumkan Link SEO Friendly

Cara Mencantumkan Link SEO Friendly . Mencantumkan Link SEO friendly masih termasuk ke dalam optimasi SEO on Page. Tujuan membuat link SEO Friendly yaitu untuk mempermudah search engine dalam merayapi blog kita sehingga postingan atau artikel yang ada di blog kita dapat dengan mudah terindex search engine khususnya google.
Untuk membuat link agar lebih SEO Friendly, kita hanya perlu menambahkan kode tag kedalam kode script link. Sebelumnya mari kita lihat perbedaan  link biasa dan link yang sudah dioptimalkan, sebagai berikut :
Link biasa jika kita dekati dengan pointer diatasnya, maka tidak akan terjadi sesuatu, sedangkan link yang sudah dioptimalkan dengan SEO friendly (disisipkan tag title ) jika kita dekati pointer di atasnya, maka akan muncul sejenis tooltip di bawah anchor text tadi berupa text serupa (sesuai judul yang dituliskan) di dalam kotak. Agar lebih jelas, silahkan tempatkan pointer mouse anda tepat di atas link berikut :

Bagaimana, muncul tulisan serupa, bukan?. Sedangkan link biasa tidak akan terjadi seperti itu sekalipun pointer diletakan lama di atasnya. Itulah perbedaan antara link biasa dengan link yang sudah SEO Friendly. Bagi yang berminat silahkan pelajari cara pembuatannya sebagai berikut:
Kode Link Biasa :

<a href="URL Tujuan">Anchor Text</a>

Misalnya :

<a href="http://petir-fenomenal.blogspot.com/"> Cara Mencantumkan Link SEO Friendly </a>

hasilnya seperti dibawah ini :
Cara Mencantumkan Link SEO Friendly

Sedangkan untuk membuat link yang SEO Friendly anda hanya perlu menyisipkan kode title kedalam kode link tersebut, langkah-langkahnya sebagai berikut :

Kode Link yang SEO Friendly
<a href="URL Tujuan" title="Judul Link">Anchor Text</a>

Misalnya :
<a href=" http://petir-fenomenal.blogspot.com/" title=" Cara Mencantumkan Link SEO Friendly " > Cara Mencantumkan Link SEO Friendly </a>

dan hasilnya seperti dibawah ini :
Saya kira caranya mudah, silahkan dicoba ! Semoga bermanfaat.

1 komentar:

  1. Sudah mampir ke Toko Sepatu Online, wah, bagus2 barangnya, sayang lagi boxe, hehe...(Link Live akan saya hapus, mohon maaf~silahkan baca pesan di bawah !)

    BalasHapus

Terima kasih atas kunjungan Anda semoga bermanfaat. Silahkan tinggalkan komentar, mohon jangan mencantumkan link live atau spam ! Berkomentarlah dengan bahasa yang santun !